Ai – Tengku Fahri

Tempat Berbagi ~

Posts Tagged ‘internet’

APAKAH TABLET ANDROID MENDUKUNG / BISA PASANG KEYBOARD & MOUSE WIRELESS?

Posted by Ai - Tengku Fahri pada 5 November 2019

Sekitar beberapa hari yang lalu ayah saya datang ke tempat kerja saya untuk nitip nge print sebuah tulisan yang dibuat oleh beliau. Dia menulis tulisan yang cukup panjang menggunakan ponsel Android milik dia. Jadi tulisan text-nya perlu saya rubah menjadi file document terlebih dahulu baru saya transfer ke komputer agar bisa di print.

Dalam hati saya, apa beliau tidak pegal dan bosen mengetik sebanyak itu di layar ponsel Android yang terhitung relatif kecil 

Setelah sampai di rumah, saya melihat ada tablet Android milik saya yang tidak terlalu sering digunakan, hanya sekali-sekali saja untuk baca Sun-Ken Rock dan One Punch Man . Dalam pikiran saya, sepertinya agak mendingan kalau ayah saya menggunakan tablet untuk menulis karena layarnya lebih besar. Selain itu saya juga penasaran, apakah tablet Android milik saya bisa dipasangkan mouse dan keyboard secara sekaligus sehingga nyaman digunakan.

Dulu saya pernah memasang Keyboard dan Mouse dengan port jenis ps/2 (kabel) pada Phablet Samsung Galaxy Note N7000. Artikelnya bisa dibaca disini.

Tapi kalau dari pengalaman dahulu, jika menggunakan kabel jadi agak sedikit ribet dan kurang praktis. Jadi sekarang pertanyaannya adalah, apakah ponsel / tablet Android mendukung atau support atau bisa dipasang keyboard + mouse wireless?

Jawabannya adalah: BISA, tapi tidak semua tablet / ponsel Android ya. Kalau perangkat Android anda support OTG (On The Go), maka kemungkinan besar bisa dipasang keyboard & mouse wireless.

Catatan: Keyboard Wireless (tanpa kabel) itu ada yang menggunakan Bluetooth dan ada juga yang menggunakan frekuensi 2.4 GHz. Yang akan dibahas disini adalah Keyboard + Mouse yang menggunakan sinyal 2.4 GHz.

Kelebihan keyboard jenis ini adalah harganya lebih murah dibanding keyboard Bluetooth dan juga daya tahan baterainya sangat awet (tidak perlu ganti baterai selama satu tahun penuh).

Tapi kekurangannya, harus menggunakan USB Receiver (harus ada yang dicolok ke tabletnya).

Jika Anda ingin menghubungkan ponsel / tablet Android dengan perangkat Keyboard Bluetooth, baca caranya klik disini.

Cara Menghubungkan Mouse + Keyboard Wireless Pada Tablet Android

1. Beli kabel USB OTG (On The Go)

Kabel ini harganya antara 20 ribu sampai kisaran 50 ribu. Gambar kabel OTG seperti dibawah:


Baca entri selengkapnya »

Posted in berita, informasi, internasional, Kota Medan, Nasional, Pendidikan | Dengan kaitkata: , , , , , , , | Leave a Comment »

Situs Internet Tawarkan Komunikasi Dengan Alien !

Posted by Ai - Tengku Fahri pada 23 Agustus 2009

https://i0.wp.com/1.bp.blogspot.com/__XBw8cqgq1A/SXi2Z5AbsrI/AAAAAAAABqw/ckJ2YIkYH6s/s400/alien_on_hill.jpg

Berbagai pesan unik dan menggelitik mewarnai situs HelloFromEarth.net Situs yang dilahirkan di Australia ini adalah situs yang membolehkan setiap orang mengirimkan pesan pada ‘penghuni’ planet lain, di luar sistem solar kita.

Tersedia space sebanyak 160 karakter bagi siapapun yang ingin mengirimkan pesan pada alien melalui situs ini.

Nantinya, pesan yang terkumpul akan dikirim via satelit di Canberra Deep Space Communication Complex, ke planet Gliese 581d yang berjarak 20 tahun cahaya dari bumi. Karena memiliki kemiripan seperti Bumi, maka planet itu dipilih. Siapa tahu benar-benar ada kehidupan di sana.

Semua orang dari seluruh penjuru dunia dipersilakan mengirimkan pesannya. Penasaran apa saja isinya? Dari mulai undangan untuk alien agar datang ke bumi, hingga permintaan untuk mengembalikan orang yang sudah meninggal, ada di situs tersebut.

“Aku percaya padamu dan aku harap kita bisa menjalin hubungan yang baik. Untuk perkembangan alam semesta,” tulis Joon-hyoung, Lee Daejeon dari Korea Selatan. Sedang seseorang bernama Brent dari Amerika menulis, “Hey aliens, kapan-kapan kalian harus coba mengunjungi Bumi, dan kami akan menyambutmu dengan pesta meriah”.

Namun di antara pesan-pesan penyambutan alien, ada juga yang menyelipkan permintaan bernada nyleneh seperti “Apakah kamu mengambil Michael Jackson? Kembalikan dia, kami merindukannya” tulis Zuri dari Bulgaria.

Banyak pesan telah dikirimkan ke sana. Sedangkan orang pertama yang mendapat kesempatan menuliskan pesan adalah menteri ilmu pengetahuan Australia, Kim Carr.

“Salam dari Australia, di planet yang kami panggil Bumi. Pesan ini mengekspresikan impian orang-orang akan masa depan. Kami ingin berbagi impian ini dengan kalian” demikian tulis Carr seperti yang dilansir dari Telegraph.

sumber

Posted in berita, dunia, informasi, internasional, news, Pendidikan, Teknologi, unik | Dengan kaitkata: , , , , , | Leave a Comment »